Beberapa Hal Terkait Perkembangan Politik Indonesia Pasca Reformasi
Dinamika dan arah politik Indonesia terus mengalami perubahan seiring dengan perkembangan dan kesadaran masyarakat. Hal yang sama juga terjadi di Indonesia dimama Perkembangan politik Indonesia pasca reformasi kebanyakan mengarah pada perubahan arah demokrasi. Supaya lebih jelas, berikut ini merupakan sebagian perubahan politik pasca reformasi.
1. Perpindahan Tampuk Kekuasaan
Pasca reformasi perpindahan kekuasaan dalam bidang politik berlangsung dengan lebih terbuka. Pimpinan politik di pemerintahan berlangsung dengan lebih bebas berdasar asas demokrasi. Berbagai perubahan tersebut merupakan cermin utama dalam mendirikan negara.
2. Lepasnya Wilayah Timor Timur dari Indonesia
Perubahan pasca reformasi tidak selamanya memberi kabar gembira. Pasca reformasi juga diwarnai dengan perpecahan yang tidak dapat dihindari. Hal ini dibuktikan dengan lepasnya Timor Timur sebagai bagian dari negara kesatuan NKRI.
Lepasnya Timor Timur terjadi karena adanya konflik antara kelompok pro otonomi khusus dengan kelompok pro kemerdekaan. Perpecahan tersebut juga tidak lepas dari situasi pelik yang ada di Jakarta pada masa itu.
3. Adanya Amandemen UUD 1945
Perubahan pasal yang berkaitan dengan pembatasan kekuasaan menjadi salah satu hal yang terjadi pasca reformasi. Ada beberapa pasal terkait kekuasaan eksekutif yang diusulkan untuk segera diamandemen. Paling tidak terdapat empat kali amandemen yang diusulkan dalam kurun waktu yang berbeda.
4. Terbentuknya Lembaga KPK
Korupsi menjadi salah satu hal yang menjadi keprihatinan masyarakat pasca reformasi. Tindakan pemberantasan korupsi menjadi satu hal mendasar dan utama untuk segera dilaksanakan. Hal tersebut terbukti dengan terbentuknya lembaga pemberantasan korupsi. Pembentukan lembaga ini tidak berlangsung dengan mudah. Serta terus mengalami perubahan sampai benar-benar memiliki landasan hukum yang kuat.
5. Adanya Sistem Otonomi Daerah
Kebebasan berpolitik dan menjalankan kewenangan daerah merupakan satu hal yang menunjukkan adanya reformasi. Otonomi daerah ini merupakan salah satu hasil dari tuntutan mahasiswa di masa Gerakan Reformasi 1998. Tuntutan akan adanya otonomi daerah membuat DPR menyusun perundangan tentang kekuasaan daerah. Serta beberapa unsur penting terkait otonomi daerah.
6. Aksi Demo Mahasiswa
Kebebasan mengusulkan pendapat menjadi satu bagian penting yang menunjukkan adanya perubahan pasca reformasi. Salah satu cara berpendapat yang banyak dilakukan adalah dengan berdemo. Aksi demonstrasi mahasiswa seperti yang terjadi beberapa waktu lalu, menunjukkan kepedulian mahasiswa akan kesejahteraan. Demo yang terjadi secara massal tersebut merupakan bukti pentingnya hak bersuara dan kebebasan berpolitik.
Perkembangan politik Indonesia pasca reformasi merupakan satu hal yang perlu diamati. Pada masa pasca reformasi terdapat berbagai pergolakan politik yang mewarnai transisi demokrasi di Indonesia.
Ada berbagai hal yang terjadi pasca reformasi mulai dari perubahan gaya kepemimpinan sampai aksi demo. Berbagai hal tersebut tentu menjadi pelajaran penting untuk mengetahui secara jelas perkembangan politik Indonesia.


